Makanan Penyebab Jerawat

 




 

Setiap orang pasti tidak ingin wajahnya timbul jerawat. Umumnya jerawat dapat timbul karena produksi sebum yang berlebihan. Sebum adalah zat minyak yang diproduksi oleh kelenjar minyak.

Namun jerawat tidak hanya timbul karena hal-hal dari luar seperti penumpukan kotoran dan minyak. Tapi jerawat juga dapat disebabkan oleh makanan yang kita konsumsi sehari-hari. Nah ada beberapa makanan nih yang harus kamu hindari agar terbebas dari wajah berjerawat.

 

1.       Hindari Mengonsumsi Makanan Yang Banyak Mengandung Minyak

Makanan berminyak umumnya mengandung lemak jenuh dan lemak trans yang tinggi sehingga lemak-lemak tersebut dapat menumpuk pada sel tubuh dan dapat menyumbat pori-pori kulit wajah kita hingga menyebabkan komedo ataupun jerawat.

 

2.       Hindari Mengonsumsi Makanan Yang Pedas

Untuk kamu yang memiliki Hobi makan pedas namum mempunyai masalah pada jerawat. Sebaiknya kamu menghindari makanan pedas ini untuk beberapa saat. Pasalnya makanan yang pedas akan mengganggu system pencernaan kita. System pencernaan yang terganggu dapat menyebabkan Kesehatan pada kulit kita menurun dan menyebabkan jerawat.

 

3.       Hindari Mengonsumsi Makanan Yang Tinggi Garam

Makanan yang mengandung garam yang tinggi dapat menyebabkan jerawat pada wajah kita. Mengonsumsi garam yang berlebihan dapat menyebabkan pori-pori kulit kita akan tertutup dan menyebabkan jerawat diwajah.

 

4.       Hindari Mengonsumsi Makanan Yang Mengandung Gluten

Makanan yang mengandung gluten yang tinggi dapat menyakibatkan gangguan pada penecernaan, naiknya gula darah dan menyebabkan timbulnya jerawat. Contoh makanan yang tinggi gluten seperti tepung terigu, roti, gandum dan sereal. Makanan yang mengandung gluten yang tinggi akan memproduksi minyak secara berlebihan sehingga dapat menyebabkan tersumbatnya pori-pori kulit yang kemudian timbul jerawat diwajah.

 

5.       Hindari Mengonsumsi Makanan Yang Mengandung Gula yang Tinggi

Makanan dengan gula tinggi dapat menyebabkan peningkatan pada hormon sehingga jerawat dapat muncul. Selain itu makanan dengan gula yang tinggi dapat menyebabkan kerusakan pada kolagen dan serat elastin sehingga menyebabkan penumpukan sel kulit mati dan kotoran pada kulit.

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

manfaat jeruk untuk kulit

penyebab kulit berjerawat

penyebab pori pori membesar